Yayasan Wikimedia, pengelola ensiklopedia daring gratis Wikipedia, berencana memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) untuk meningkatkan penyediaan informasi. Menurut laporan TechCrunch pada Rabu, 30 April 2025, Yayasan Wikimedia akan mengintegrasikan AI ke dalam fitur-fitur baru dan menyediakan perangkat bantu bagi editor, moderator, dan pengawas untuk meningkatkan efisiensi kerja.
Wikimedia menegaskan komitmennya untuk menggunakan AI sebagai alat pendukung, bukan pengganti peran manusia. Organisasi ini berencana memanfaatkan AI generatif untuk otomatisasi beberapa tugas rutin.
Tentang AI di Wikipedia
Berdasarkan keterangan resmi di situs web Yayasan Wikimedia, AI akan digunakan untuk mengembangkan fitur-fitur yang mengurangi hambatan teknis. Tujuannya adalah agar kontributor Wikipedia dapat fokus pada substansi konten, bukan terhambat oleh kendala teknis. “Agar manusia di jantung Wikipedia dapat mencurahkan waktu berharga mereka untuk hal-hal yang ingin mereka capai, bukan pada bagaimana mencapainya secara teknis,” demikian pernyataan Yayasan Wikimedia.
Yayasan Wikimedia menekankan bahwa inisiatif ini akan selaras dengan nilai, prinsip, dan kebijakan yang telah lama dianut, termasuk prioritas pada privasi dan hak asasi manusia. Mereka berkomitmen pada pendekatan yang berpusat pada manusia dan akan selalu memprioritaskan peran manusia.
Yayasan Wikimedia memandang misi Wikipedia untuk menyediakan akses pengetahuan bebas bagi semua semakin krusial di era AI generatif. “Dengan strategi AI baru ini, kami memperkuat komitmen kami kepada dunia yang kami layani dan para relawan yang telah menjadikan Wikipedia ensiklopedia terbesar yang pernah ada,” ujar Yayasan Wikimedia.
Fungsi AI di Wikipedia
1. Memberikan dukungan kepada moderator Wikipedia melalui alur kerja berbantuan AI yang mampu mengotomatiskan tugas-tugas.
2. Memberikan lebih banyak waktu bagi editor Wikipedia dengan meningkatkan aksesibilitas informasi, sehingga mereka dapat lebih fokus pada analisis, penilaian, dan konsensus.
3. Membantu editor berbagi perspektif dan konteks lokal melalui otomatisasi penerjemahan dan adaptasi topik umum.
4. Meningkatkan proses penerimaan relawan baru Wikipedia melalui bimbingan yang lebih efektif.
Pilihan Editor: Wikipedia Versi Rusia Diluncurkan, Konflik Arab-Israel Paling Banyak Dibaca Selama Masa Uji Coba